KPP Pratama Batulicin Ucapkan Terima Kasih pada Wajib Pajak yang patuh menjalankan kewajiban perpajakan

- 5 Mei 2023, 14:54 WIB
Adhi Septian Nugroho, Account Representatif KPP Pratama Batulicin
Adhi Septian Nugroho, Account Representatif KPP Pratama Batulicin /

OKETANBU, Pikiran Rakyat - Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Batulicin mengucapkan terima kasih kepada Wajib Pajak yang telah patuh dalam menjalankan kewajiban perpajakannya diwilayah Kabupaten Tanah Bumbu dan Kabupaten Kotabaru.

"KPP Pratama Batulicin mengucapkan terima kasih kepada Wajib Pajak yang telah patuh dalam menjalankan kewajiban perpajakannya" ucap Kepala KPP Pratama Batulicin melalui Account Representatif, Adhi Septian Nugroho, kepada OkeTanbu PRMN, Jum'at (05/05/2023).

Dia menjelaskan, bahwa pajak memiliki peranan yang sangat penting dalam kehidupan bernegara, khususnya dalam pembangunan ekonomi.

Baca Juga: Pelaku Penganiyaan Terhadap Lansia di Banjarmasin, Kapolda Kalsel Perintahkan Bripka JD dicopot dan ditahan

Selain untuk kehidupan bernegara, beberapa alasan lain dari pentingnya membayar pajak adalah untuk pembiayaan banyak fasilitas umum, seperti jalan, sekolah, rumah sakit, dan kendaraan umum.

"Karena pada prinsipnya keberlangsungan negara ditopang sebagian besar oleh pajak yang kita bayarkan. Terima kasih atas kontribusinya dalam pembangunan untuk bangsa dan negara yang sama-sama kita cintai" katanya

Sebelumnya diketahui, Direktorat Jenderal Pajak (DJP) telah menerima pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Pajak Penghasilan (PPh) Wajib Pajak badan sebanyak 939.948 hingga 30 April 2023 (batas waktu pelaporan).

Baca Juga: Kedapatan Simpan dua Paket besar Sabu dalam Dasboard Sepeda Motor, Pria di Batulicin di Ringkus Polisi

Halaman:

Editor: M. Khairil Ansyari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x