Sekda Tanah Bumbu Cek Kesiapan Relawan Penanggulangan Bencana Alam

- 7 November 2023, 16:46 WIB
Sekda Tanah Bumbu, H Ambo Sakka memasang pin dltanda dimulainya pelatihan penanggulangan bencana
Sekda Tanah Bumbu, H Ambo Sakka memasang pin dltanda dimulainya pelatihan penanggulangan bencana /Doc. Khairil/

OkeTanbu, Pikiran Rakyat - Kodim 1022/Tanah Bumbu menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Penanggulangan Bencana wilayah Kabupaten Tanah Bumbu.Kegiatan digelar di halaman Makodim 1022/Tnb .

Pelatihan dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tanah Bumbu, H. Ambo Sakka dan diikuti ratusan peserta dari TNI, Brimob, Lanal, Basarnas, BPBD, Damkar, Tagana Dinsos, KPH Kusan, Manggala Agni, serta relawan bencana.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tanah Bumbu, H Ambo Sakka menyebut bahwa pemerintah daerah sangat mendukung Kodim 1022 Tanah Bumbu dalam pelaksanaan kegiatan ini.

"Pemerintah Daerah Tanah Bumbu sangat mendukung untuk meningkatkan pengetahuan dan keahlian para relawan terhadap kemampuan dasar penanggulangan dan tanggap darurat penanggulangan bencana" kata Sekda. Selasa (7/11/2023)

Sekda melanjutkan, bahwa dalam persiapan penanganan bencana alam pihaknya sudah menyiapkan anggaran untuk memenuhi tiga pokok bencana yaitu diantaranya pra bencana, tanggap darurat dan pasca bencana.

Selanjutnya untuk penanggulangan bencana dan mengantisipasi terjadinya bencana alam, deteksi dini yang paling menonjol di Kabupaten Tanah Bumbu yaitu bencana banjir dan menimalisir karhutla ditengah kemarau saat ini.

Sementara itu, Dandim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Inf Aldin Hadi, melalui Kasdim, Mayor Inf Priya Firmansyah, mengatakan kegiatan pelatihan ini untuk menguatkan tim dalam menghadapi segala bencana alam.

“Tim harus dibekali skill bagaimana cara yang tepat dan tangguh dalam menghadapi segala macam bencana alam” katanya

Halaman:

Editor: M. Khairil Ansyari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x