Geger!!! Penemuan Jasad Bayi di Sungai Kusambi Batulicin, Polisi masih di TKP

- 30 Juni 2024, 10:19 WIB
Penemuan jasad bayi di Desa Maju Makmur Kecamatan Batulicin, Tanah Bumbu
Penemuan jasad bayi di Desa Maju Makmur Kecamatan Batulicin, Tanah Bumbu /

OkeTanbu, Pikiran Rakyat - Warga Desa Maju Makmur, Kecamatan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu menemukan jasad bayi mengapung di sungai Kusambi. Bayi malang tersebut ditemukan dengan kondisi badan sudah mulai membengkak.

Kepala Desa Maju Makmur, Samsuni menjelaskan kronologi penemuan jasad bayi tersebut. Salah satu Warga RT.02 yang hendak menuju ke kebun untuk mengambil buah gula aren di seberang ujung desa.

Minggu (30/6/2024) pagi sekitar pukul 06.30 Wita awalnya melihat tumpukan kayu bersama jasad bayi saat melintasi area kebun gula aren tersebut menggunakan perahu ketinting.

Penasaran, ia pun mendatangi lokasi itu, dan menemukan jasat bayi itu sudah dalam keadaan tidak bernyawa. Warga pun menghubungi warga lainnya dan petugas dari Polsek Batulicin untuk mengevakuasi jasad bayi tersebut sekitar pukul 08.30 Wita.

"Warga bersama-sama mengevakuasi jasad tersebut, dimulai dari titik temu, lalu digiring sampai kedesa yang jaraknya lumayan jauh" jelas Samsani kepada Pikiran Rakyat Media Network. Minggu (30/6/2024).

Saat ini jasad bayi tersebut sudah di bawa ke Rumah Sakit Husada oleh Polsek Batulicin menggunakan ambulance desa untuk dilakukan outopsi.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Tanah Bumbu, AKP Agung Kurnia Putra sudah mengetahui peristiwa penemuan jasad bayi tersebut dan telah mengirimkan anggotanya.

" Iya mas benar, masih Lidik, anggota masih di TKP," kata Kasat Reskrim

Editor: M. Khairil Ansyari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah