Ketua DPRD Tanah Bumbu Cuma Punya 1 Mobil di LHKPN, Segini Harta Kekayaan Milik Andrean Atma Maulani

- 26 Agustus 2023, 07:00 WIB
Harta kekayaan Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani dalam LHKPN
Harta kekayaan Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani dalam LHKPN /Kolase e-lhkpn.kpk.go.id dan dprd.tanahbumbukab.go.id diedit menggunakan canva.com/

OkeTanbu, Pikiran Rakyat - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani memiliki harta kekayaan Rp 3,9 miliar. Hal ini diketahui dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dirilis oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dilihat OkeTanbu, Pikiran Rakyat Media Network, Sabtu (26/8/2023) pagi, LHKPN yang dilaporkan Andrean pada 10 Maret 2023/Periodik 2022 itu tercatat dia memiliki dua tanah dan satu bangunan seharga Rp. 4.589.500.000 (Rp 4,5 miliar).

Tanah dan bangunan tersebut dengan rincian, tanah yang pertama berukuran 393 m2 dengan hasil sendiri seharga Rp 589.500.000 sedangkan yang kedua tanah dan bangunan berukuran  421/m2 289/ m2 dengan hasil sendiri seharga Rp 4.000.000.000, kedua aset itu berada di Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan.

Andrean juga tercatat memiliki sebuah mobil Hiline Tahun 1991 hibah tanpa akta seharga Rp 90.000.000. Dia juga memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp 13.000.000 juta.

Untuk surat berharga, andrean tidak tercatat memiliki surat-surat berharga. Andrean kemudian tercatat memiliki kas dan setara kas sebesar Rp.252.984.411.

Dengan utang sebesar Rp.950.000.000, total kekayaan politisi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan itu menjadi Rp 3.995.484.411 (Rp 3,9 miliar)

Harta kekayaan Andrean ini menurun dari tahun sebelumnya. Dalam laporannya pada 30 Maret 2022/Periodik 2021 yang lalu, dia tercatat memiliki harta sebesar Rp 4.505.484.411 (Rp 4,5 miliar).

Dalam laporan itu Andrean tercatat memiliki tanah dan bangunan seharga Rp 4,5 miliar dan alat transportasi seharga Rp 650 juta. Harta bergerak lainnya milik Andrean saat itu tercatat sebesar Rp 13 juta, dia juga memiliki kas dan setara kas sebesar Rp 252 juta dan utang sebesar Rp 1 Miliar.

Seperti diketahui, Andrean Atma Maulani mulai menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu sebagai pengganti antar waktu (PAW) pada Senin (15/5/2023) yang mana, jabatan Ketua DPRD Tanah Bumbu sebelumnya dijabat H Supiansyah ZA yang meninggal dunia sekitar lima bulan lalu.***

Editor: M. Khairil Ansyari

Sumber: LHKPN KPK


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x