Di ikuti 300 Peserta, Lomba Balogo Ramaikan Pesta Pantai Mapanre Ri Tasi’e

- 28 April 2024, 11:08 WIB
Di ikuti 300 Peserta, Lomba Balogo Ramaikan Pesta Pantai Mapanre Ri Tasi’e
Di ikuti 300 Peserta, Lomba Balogo Ramaikan Pesta Pantai Mapanre Ri Tasi’e /



OkeTanbu, Pikiran Rakyat – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu helat Lomba Balogo Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan di Gedung Auditorium 7 Februari Kota Pagatan, Kecamatan Kusan Hilir, Jum'at (26/4/2024).

Kepala Disbudporapar Tanah Bumbu, H Syamsuddin, mengatakan Pemkab menggelar lomba balogo dalam rangka memeriahkan Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e 2024. Peserta berasal dari 13 Kabupaten/Kota di Kalsel plus Kabupaten Paser, Kaltim.

“Ini sebagai upaya melestarikan permainan tradisional yang merupakan aset budaya,” ujarnya.

Syamsuddin menambahkan dengan perlombaan permainan tradisional ini semua dapat terus mengembangkan kreativitas dalam membudayakan olahraga tradisional tersebut.

Ia mengatakan lomba balogo terdapat makna tersirat. Yaitu mengajarkan tentang keterampilan, kerjasama, konsistensi dan sportivitas. Nilai-nilai penting itu tercermin pada saat menata logo serta di akhir permainannya.

Melalui lomba balogo ini diharapkan permainan tradisional tersebut tidak tergerus oleh kemajuan teknologi. Lomba Balogo digelar selama dua hari, 26-27 April 2024.

“Animo peserta dari berbagai daerah di Kalsel sangatlah tinggi. Mereka turut berpartisipasi dalam melestarikan permainan tradisional ini,” terangnya.

Turnamen balogo terbagi dalam dua kategori, putra DAN putri di ikuti 300 peserta memperebutkan total hadiah Rp31 juta. Dalam lomba ini ada 4 lapangan permainan yang disiapkan dengan lapisan karpet.

Setiap peserta wajib mengenakan sarung yang dijeratkan di pinggang. Alat lomba berupa logo dan campa dibawa sendiri oleh pemain.

"Pesertanya sendiri tak hanya kalangan dewasa, tapi juga anak-anak, remaja hingga lansia," sambung H Syamsuddin.

Halaman:

Editor: Dewi Mutmainnah


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x