Wisata Religi di Kalsel Berkelas Dunia, Simak dimana tempatnya?

- 23 April 2023, 05:12 WIB
Masjid Agung Al Karomah, Martapura, Banjar. Berdiri tahun 1897. Tak disebut luas tanah dan bangunnanya. Kapasitas  10 ribu jamaah.
Masjid Agung Al Karomah, Martapura, Banjar. Berdiri tahun 1897. Tak disebut luas tanah dan bangunnanya. Kapasitas 10 ribu jamaah. /Simas.Kemenag.go.id/

OKETANBU, Pikiran Rakyat - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menawarkan tidak hanya keindahan pariwisata alam pegunungan, sungai, seni budaya dan keindahan pantai, tapi juga wisata religi ke negara Asia Tenggara.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan M Syarifuddin di Banjarmasin, Selasa, provinsi itu memiliki beragam objek wisata, terutama wisata religi yang dinyatakan sudah mendunia.

"Wisata religi berkelas dunia di Provinsi Kalsel adalah makam KH Muhammad Zaini bin Abdul Gani atau Guru Sakumpul, apalagi saat gelar haul beliau, itu jutaan orang hadir," kata dia.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Wisata Pantai di Kalsel untuk Libur Cuti Bersama keluarga

Syarifuddin mengatakan, jika gelar haul akbar Guru Sakumpul di makamnya di Martapura, Kabupaten Banjar, banyak peziarah datang dari negara-negara Asia Tenggara, seperti Singapura, Malaysia dan Brunei Darussalam.

"Ini membuktikan ulama dari Kalsel sangat tersohor hingga negara Asia Tenggara, bahkan negara-negara lainnya di belahan dunia," tambah dia.

Tidak hanya nama besar dan karismatik Guru Sakumpul, ada juga makam Sultan Banjar pertama, yakni Sultan Suriansyah dan masjid bersejarahnya di Kota Banjarmasin, serta makam Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari di Kabupaten Banjar.

Halaman:

Editor: M. Khairil Ansyari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x