STEI Indonesia Banjarmasin Lakukan Perbaikan Berkas Untuk Perubahan Bentuk Jadi Institut Bisnis dan Teknologi

- 1 Februari 2024, 21:27 WIB
STEI Indonesia Banjarmasin Lakukan Perbaikan Berkas Untuk Perubahan Bentuk Jadi Institut Bisnis dan Teknologi Kalimantan
STEI Indonesia Banjarmasin Lakukan Perbaikan Berkas Untuk Perubahan Bentuk Jadi Institut Bisnis dan Teknologi Kalimantan /

OkeTanbu, Pikiran Rakyat - Tim dari Kemendikbud Ristek RI yang melakukan kunjungan ke STIE Indonesia terkait perubahan bentuk dari Sekolah Tinggi menjadi Institut Bisnis dan Teknologi Kalimantan, memberikan beberapa catatan.

Ketua STIE Indonesia Banjarmasin Dr Yanuar Bachtiar SE MSi menyatakan bersyukur dari Kementrian yang telah memberikan kesempatan untuk dilakukan evaluasi untuk kegiatan ini

"Alhamdulillah sudah dilalui, dan tentunya masih ada beberapa catatan revisi yang dilakukan. Mudah-mudahan dalam satu bulan ini bisa terpenuhi, sehingga diperkirakan awal Maret itu insya Allah surat keputusan perubahan bentuk dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STEI) menjadi Institut Bisnis dan Teknologi Kalimantan bisa kita terima," ujar Yanuar, Rabu (31/1/2024) di ruang kerjanya.

Yanuar menambahkan, sambil melakukan revisi, pihaknya akan melakukan restrukturisasi terhadap organisasi yang ada di STIEI Banjarmasin, dalam rangka menyambut perubahan bentuk menjadi Institut Bisnis dan Teknologi Kalimantan.

Menyinggung revisi berkas, sebenarnya menurut Yanuar Bachri, hampir semua aspek, tapi revisi yang paling minor itu ada di aspek umum. Sedangkan dua aspek lainnya, seperti hukum dan keuangan, hanya berjalan waktu yang tentunya ada perubahan penambahan tentang sisi keuangan, tetapi pada prinsipnya dalam waktu kurang dari satu bulan ke depan bisa terselesaikan.*****

Editor: M. Khairil Ansyari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x